Mojokerto, HarianForum.com- Mendapat sambutan hangat dari Awak media, baik dari pemimpin redaksi maupun ujung tombak pencari, pengolah dan penyaji berita, yakni wartawan, Ketua DPW (Dewan Pengurus Wilayah) MOI (Media Online Indonesia) Jawa Timur Agung Santoso melakukan roadshow di Mojokerto, Kamis (03/09).
“Kedatangan kami ke Mojokerto merupakan bagian dari kegiatan roadshow yang kami lakukan sejak kemarin Selasa (02/03) dari Nganjuk rencana pembentukan MOI dan pendirian perpustakaan pers, kemudian ke Madiun melantik DPC Aspeparindo Madiun Raya dan terakhir di Mojokerto berkenaan dengan konsolidasi MOI,” ujar Agung membuka kalimat awal sebagai Ketua Media Online Indonesia Jawa Timur.
Pertemuan yang berlangsung hampir dua jam tersebut membahas berbagai macam hal yang berhubungan dengan status media online berbadan hukum atau belum, kemudian peningkatan mutu wartawan melalui berbagai pelatihan jurnalistik sampai pada uji kompetensi wartawan .
“Saya setuju bahwa sahnya media online cukup berbadan hukum sesuai aturan Undang-Undang Pers,” ujar Achmad Mardianto salah satu pemilik media di Mojokerto.
Diskusi kian hangat ketika mulai membicarakan banyak wartawan di lapangan hanya khusus mencari uang, maka akan dipertanyakan karya jurnalistik nya.(Red)