Kediri, HarianForum.com – SPBE PT Sinar Hasil Buana yang berada di Desa Ngebrak, Kecamatan Gampengrejo, Kabupaten Kediri, Senin (16/4/18) sore meledak. Akibatnya seorang karyawan bernama Hari Yudianto (36) menjadi korban.
Korban yang merupakan warga Desa Besuk, Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri ini harus dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara karena luka bakar ditubuhnya. Sementara penyebab ledakan tersebut bersumber dari tabung gas 50 kg yang mengalami tekanan tinggi saat berada di ruang mesin warp.
Kejadian bermula saat sekitar pukul 14.00 WIB, saat itu salah seorang karyawan yang berada di pos jaga mendengan suara desisan menyerupai tabung gas elpiji yang bocor. Tak lama kemudian, ledakan keras pun terjadi di ruang mesin warp.Sementara karyawan bagian mekanik mesin warp, yang tak lain adalah Hari, terkena semburan api.
Selain itu, beberapa sepeda motor yang tak jauh dari lokasi kejadian juga ikut terbakar. Saat itu api juga berusaha dipadamkan oleh pegugas keamanan.
“Karena disebabkan oleh panas, tabung gas elpiji 50 kg yang berada di ruang mesin warp mengalami tekanan tinggi, akibatnya tabung pecah pada sambuangannya dan tersambar oleh api pembakar, sehingga terjadi ledakan.” Terang AKBP Erick Hermawan Kapolres Kediri saat berada di TKP. (Brt/Jt/Frm)