Serba-serbi

Ribuan Pelajar di Jombang Menari Remo Bersama Peringati Hardiknas

217
×

Ribuan Pelajar di Jombang Menari Remo Bersama Peringati Hardiknas

Sebarkan artikel ini
Ribuan Pelajar Menari Remo di Alun-alun Jombang (jbv)

Jombang, HarianForum.com – Ribuan pelajar se-Kabupaten Jombang memeriahkan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) dengan menggelar tari remo di Alun-alun Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Rabu (2/5/18). Hal ini berbeda dengan daerah lainnya dalam peringatan Hardiknas.

Tari remo tersebut merupakan tarian tradisional dari Jawa Timur, dan sudah menjadi icon masyarakat Jawa Timur karena merupakan tanah kelahiran penciptanya, yakni Cak Durasim.

Terkait hal tersebut, Pjs Bupati Jombang, Setiajit mengatakan, “Dari data yang didapat melalui Dinas Pendidikan ada 1.073 anak yang terlibat tari remo, dipilihnya tari remo ini lantaran sebagai bentuk apresiasi serta akulturasi budaya yang ada di Kabupaten Jombang.” Ujarnya, Selasa (2/5/18).

Para penari remo tersebut unjuk kebolehannya setelah pelaksanaan upacara peringatan Hardiknas, dan tujuannya agar para pelajar ini termotifasi untuk ikut serta melestarikan kebudayaan bangsa, khususnya Jawa Timur. (Mdc/Frm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *