Serba-serbi

Gelar Tasyakuran, 17 Siswa Rayon Plimping Resmi Jadi Warga PSHT

285
×

Gelar Tasyakuran, 17 Siswa Rayon Plimping Resmi Jadi Warga PSHT

Sebarkan artikel ini

Nganjuk, KabarNganjuk.com- PSHT (Persaudaraan Setia Hati Terate) Unit Plimping Ranting Baron menggelar acara tasyakuran atas diresmikan warga baru. Meskipun di gelar ditengah pandemi Covid-19, namun acara tasyakuran tetap berjalan lancar dan menerapkan protokol kesehatan, Jumat (17/10/2020).

Bertempat di salah satu rumah warga baru, Penanggungjawab Pelatih Rayon Plimping Herianto mengatakan bahwa PSHT kini telah go internasional. “Cobaan pasti akan semakin besar dan sulit. Meskipun begitu jangan sampai terpecah belah karena seluruh warga, siswa dan pelatih ada saudara,” jelasnya.

“Yang perlu diingat adalah membangun lebih sulit daripada menghancurkan. Bahkan, pendahulu kita membangun PSHT dengan perjuangan yang berdarah-darah,” tambah Herianto.

Penanggungjawab Pelatih Rayon Plimping Herianto

Lebih lanjut kata Herianto, sebelum siswa PSHT diangkat menjadi warga, harus melalui 4 tingkatan yaitu tingkatan polos, tingkatan jambon, hijau dan putih. Lalu, baru bisa disahkan menjadi warga.

Dirinya juga berharap dengan disahkannya warga baru ini bisa menambah persaudaraan antar warga terate khususnya di PSHT Rayon Plimping.

Sementara itu, Dani perwakilan warga baru yang selama 1 tahun menjadi siswa mengucapkan terimakasih kepada pelatih. “Selama mengikuti PSHT yang paling berkesan adalah saat berkumpul dengan saudara,” pungkasnya.(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *