Politik dan Pemerintahan

Forkopimda Nganjuk Resmikan Kampung Tangguh, Ini Antusias Warga Ds. Gampeng

223
×

Forkopimda Nganjuk Resmikan Kampung Tangguh, Ini Antusias Warga Ds. Gampeng

Sebarkan artikel ini

Nganjuk, HarianForum.com- Dalam rangka pencegahan covid-19, program Kampung Tangguh Semeru yang dicanangkan oleh Kapolda Jatim kini juga telah dilakukan dibeberapa desa khusunya di Kabupaten Nganjuk. Salah satunya di Desa Gampeng Kecamatan Ngluyu Kabupaten Nganjuk, Kamis (18/06) yang telah diresmikan oleh Forkopimda Nganjuk.

Hadir dalam peresmian tersebut, Bupati Nganjuk Novi Rahman Hidayat, Wakil Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi, Kapolres Nganjuk AKBP Handono Subiakto, Dandim 0810 Nganjuk Letkol Kav. Joko Wibowo, Sekda Nur Sholekan, Anggota DPRD II Fauzi Irwana, Anke Sing Lestari, Camat Ngluyu Sudjito beserta staf, Kapolsek Ngluyu Iptu Roni beserta anggota, Danramil 0810/10 Ngluyu Kapten ARH. Suryanto, Kepala desa se Kec. Ngluyu, dan Direktur PT. Exindo Jatim Panito serta Masyarakat desa Gampeng Kec. Ngluyu.

“Saya sebagai Bupati Nganjuk dan Forpimda Nganjuk sangat bangga kepada masyarakat Ds. Gampeng yang sangat antusias menyikapi atas dampak akibat Covid-19, yang mana masyarakat sudah siap dalam menghadapi apabila terjadinya paceklik karena jauh-jauh hari masyarakat sudah menyiapkan, bahwa semua ini dilaksanakan dalam rangka membackup tugas pemerintah dan melaksanakan instruksi pemerintah dalam penanganan Covid-19 di Kec. Ngluyu,” ujar Bupati Novi dalam sambutannya di Balai Desa Gampeng.

Selain itu, Bupati Novi juga berharap selain kampung tangguh kedepannya juga terbentuk RT tangguh, RW tangguh sehingga tercipta tatanan masyarakat yang siap dan tangguh dalam menghadapi pandemi covid-19.

Sebelumnya, setibanya rombongan Forkopimda tiba di cek point kampung tangguh semeru Ds. Gampeng, dilakukan pengukuran suhu tubuh menggunakan termo gun oleh petugas jaga cek point.

Sebagai simbol telah diresmikannya kampung tangguh, dilakukan pemotongan pita dan pemukulan kentongan oleh Bupati Novi dan dilanjut dengan hiburan kesenian tradisional Ngluyu yakni tabuh/grundung lesung.

Selain kesiapan tenaga medis dan pola hidup sehat, Kampung tangguh ini juga harus ada kesiapan dalam bidang ketahanan pangan, pada kesempatan itu juga Forkopimda mengecek lumbung ketahanan pangan Ds. Gampeng dan memberikan bantuan sosial kepada warga masyarakat desa Gampeng Kec. Ngluyu yang terdampak wabah covid-19.(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *