Peristiwa

Truk Tangki Tetes Tebu Tebas Dua Motor, Satu Orang Tewas

467
×

Truk Tangki Tetes Tebu Tebas Dua Motor, Satu Orang Tewas

Sebarkan artikel ini
Satlantas Polres Jombang melakukan olah TKP usai kecalakaan.

Jombang, HarianForum.com- Khoirul Anwar (37), warga Desa/Kecamatan Jogoroto, Kabupaten Jombang tewas usai mengalami kecelakaan di di Jalan Raya Desa Catakgayam, Kecamatan Mojowarno, Kamis (28/7/2023).

Usai motor yang ditumpangi korban digasak truk tangki berisi tetes tebu nopol S 7040 UF yang dikemudikan Tumiran (56), warga Desa Kedungmaling, Kecamatan Sooko, Mojokerto.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Jombang Ipda Anang Setiyanto mengatakan semula truk melaju dari selatan ke utara atau dari arah Kediri menuju Jombang.

Ketika melintas di Jalan Raya Desa Catakgayam sekitar pukul 18.00 WIB, truk tangki mendadak oleng ke kanan.

Ketika oleng itulah, truk menabrak 2 sepeda motor yang melaju dari arah berlawanan atau dari utara ke selatan.

Yaitu sepeda motor Honda BeAT nopol S 5429 OBF yang ditumpang Khoirul Anwar. Dan sepeda motor Honda PCX nopol S 6150 AAV yang dikendarai M Hardiansyah (26), warga Desa Brudu, Sumobito, Jombang.

“Truk tangki menabrak 2 sepeda motor, kecelakaan ini menyebabkan 1 pemotor tewas dan seorang pemotor terluka,” ujar Anang.

Anang menduga olengnya truk disebabkan sopir asal Mojokerto itu mengantuk sehingga konsentrasi saat mengemudi.

“Benar korban tewas seketika di lokasi. Pengedara Honda PCX yang terluka di larikan ke RSU PKU Mojoagung, Jombang. Sedangkan sopir truk tangki selamat,” bebernya.

Usai menabrak 2 pemotor, truk bermuatan tetes tebu atau molases langsung terjun ke ladang jagung. Satlantas Polres Jombang berupaya mengevakuasi.

“Saat ini truk sudah kami amankan di Satlantas Polres Jombang,” tutupnya.(Inna)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *