Politik dan Pemerintahan

Tinjau P3-TGAI, Tatit Heru Tjahjono Tampung Aspirasi Masyarakat

298
×

Tinjau P3-TGAI, Tatit Heru Tjahjono Tampung Aspirasi Masyarakat

Sebarkan artikel ini
Tatit Heru Tjahjojo (tengah, bertopi merah).

Nganjuk, HarianForum.com- Berbaur bersama masyarakat bawah yang ada di Keluarahan/Desa secara langsung, Ketua DPRD Kabupaten Nganjuk yang sekaligus juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Nganjuk melakukan peninjauan kegiatan P3-TGAI (Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi) yang dilakukan para Kader di Kelurahan Kramat Kec./Kab. Nganjuk, Kamis (20/05).

Tatit Heru Tjahjono yang didampingi Kepala Kelurahan Kramat mengatakan, Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi untuk Himpunan Petani Pemakai Air (HIPPA) berupa pembangunan saluran air irigasi ini, merupakan sumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) lewat Anggota DPRD RI Sadarestuwati dari Komisi V dari Fraksi PDI Perjuangan melalui DPC PDI Perjuangan Kab. Nganjuk.

“Kebetulan Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi dari DPR RI Sadarestuwati ini berkoordinasi dengan DPC untuk Kelurahan Kramat, kita melihat alhamdulilkah pelaksanaanya sesuai dengan yang kita harapkan,” ungkap Tatit.

Tatit Heru Tjahjono didampingi Kepala Kelurahan Kramat saat meninjau langsung Pembangunan irigasi.

Menurut Tatit Heru Tjahjono, ada 10 titik pembangunan lewat DPC yang salah satunya di Kelurahan Kramat ini. Dari 10 titik tersebut proses pelaksanaan diawali dari Kramat dan sampai 10 titik nanti kita tinjau semua.

“Selain itu kami juga akan evaluasi, contoh ini tadi sekilas kita lihat jalan usaha tani disini, ini nanti kita kawal semoga tahun depan, kita prioritaskan untuk Program Intensif Super Unggul (Pisu) di Kelurahan Kramat,” ujarnya.

Kegiatan sarasehan di sebuah warung sedehana.

Dengan adanyan program tersebut, harapannya masyarakat semakin paham, bahwa salah satu fungsi DPRD adalah fungsi penganggaran, dimana fungsi pengagaran itu, untuk menganggarkan kegiatan – kegiatan yang ada di masyarakat, dan pengagaran ini tidak hanya dari Eksekutif, namun dari Legeslatif baik dari Kabupaten, Provinsi atau Pusat, ini semua bisa mengagarkan sesuai dengan skala prioritas dan kebutuhan yang dibutuhkan masyarakat, contonya kegiatan ini, pungkas Tatit.

Sementara dalam sarasehan yang diselenggarakan disebuah tempat yang sederhana, Ketua Hippa Marsudi Rahayu Kel. Kramat Damin, mengucapkan terimakasih kepada Anggota DPR RI Sadarestuwati dari Fraksi PDI Perjuangan yang disampaikan melalui Tatit Heru Tjahjono yang telah memperjuangkan dan merealisikan program ini dengan proses swakelo.

Selian itu, dirinya juga mengusulkan untuk dibuatkan jalan tembus dari Keluarahan Kramat ke Dusun Jarakan dan perbaikan jalan usaha tani agar bisa paving, sehingga ekonomi petani bisa lancar.(adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *