Peristiwa

Seorang Pria Tewas Mengenaskan Akibat Terlindas Truk Tangki di Jember

194
×

Seorang Pria Tewas Mengenaskan Akibat Terlindas Truk Tangki di Jember

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi Seorang Mayat (pos/kot)

Jember, HarianForum.com – Seorang Pria tewas dilindas truk tangki di Jalan MH Thamrin, Ajung, Jember, Jumat (8/6/18) malam. Pria tersebut bernama Sunarto Wijaya, warga Jalan Diponegoro, Ambulu, Jember.

Sunarto terlindas truk tangki yang dikemudikan oleh Suwondo dengan nopol P 9794 UV. “Saya mau mendahului, tidak tahu, tiba-tiba saya terasa ada suara “Jeduk” kayak melindas sesuatu. Mungkin korban jatuh atau gimana.” Jelas Suwondo.

Menurut Supriyanto, warga Ambulu, Jember, yang berada di tempat kejadian menerangkan bahwa, kedua kendaraan tersebut sama-sama melaju dari arah timur (Jember Kota) menuju arah selatan (Ambulu). Saat truk hendak mendahului, bagian belakang truk menyenggol sepeda motor dan membuat pengemudi sepeda motor jatuh dan terlindas bagian belakang truk.

“Saya melihat truk mau menyalip sepeda motor, namun bagian belakang mengenai pengendara sepeda motor, karena terlalu dekat, kemudian terlindas.” Ujar Supriyanto.

Polsek Jenggawah lalu membawa jasad korban ke puskesmas terdekat, dan langkah selajutnya akan dilakukan penyelidikan melalui Unit Laka Satlantas Polres Jember. (Sur/Frm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *