Peristiwa

Prihatin Bencana Longsor Di Nganjuk, FK P4S Jatim Salurkan Bantuan Untuk Para Korban

242
×

Prihatin Bencana Longsor Di Nganjuk, FK P4S Jatim Salurkan Bantuan Untuk Para Korban

Sebarkan artikel ini

Nganjuk, HarianForum.com- Prihatin dengan bencana tanah longsor yang terjadi di Dsn. Selopuro Desa Ngetos Kec. Ngetos Kab. Nganjuk, Forum Komunikasi Pusat Pelatihan Pertanian Pedesaan Swadaya (FK P4S) Jawa Timur datang langsung ke lokasi untuk memberikan bantuan kepada korban bencana, Jumat (19/02).

Berangkat dari Sekretariat FK P4S Nganjuk di Desa Gandu Kec. Bagor Kab. Nganjuk, dihadiri Ketua FK P4S Jatim Ahmad Saikhu, Ketua FK P4S Nganjuk Puspito, Ketua FK P4S Kediri Tarwa, Ketau FK P4S Blitar Choirul, Puji Santoso dari P4S Santosa Jaya, Warsit Rosid dari P4S Sedulur Tani, Susanto dari P4S Joglo Nganjuk.

Selain dari Kab. Nganjuk, beberapa anggota dari berbagai daerah juga ikut serta dalam pemberian bantuan tersebut, yakni Krisianingsih dari P4S Gading Bojonegoro, Kholifah dari P4S Tani Makmur Pasuruhan, Ismail Fahmi dari P4S Sedulur Tani Jombang dan Nur Kholifah dari P4S Ratna Dewi Jombang.

Sebelum sampai dilokasi, FK P4S Jatim di hentikan oleh petugas penjagaan, karena lokasi tidak memungkinkan untuk dikujungi, petugas mengarahkan putar balik ke posko bantuan bencana longsor milik PCNU Kab. Nganjuk untuk menyerahkan bantuan.

Ahmad Saikhu selaku Ketua P4S Jatim mengatakan sebagai bentuk kepedulian sesama, pihaknya melakukan penggalangan dana dari anggota FK P4S Jatim yang diberupakan 15 alat kebersihan, 5 dus susu, pempers, dan perlengkapan mandi untuk korban bencana.

“Karena selain tanah longsor, di Kab. Nganjuk juga terjadi banjir, Semoga apa yang telah kami salurkan bermanfaat untuk para korban,” ungakapnya.

Usai penyerahan bantuan, kepada HarianForum.com Ahmad Saikhu mendapatkan informasi bahwa saat ini korban membutuhkan kebuthan dapur yaini gula dan minyak goreng, “Kepada Donatur yang akan memberikan bantuan sebaiknya, mencari informasi lebih dulu, agar tahu apa yang dibutuhkan korban saat ini, agar bantuan yang diberikan akan lebih bermanfaat,” pungkasnya.(Nur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *