Tuban, HarianForum.com- Tahapan Pemilihan Kepala desa Serentak dikabupaten Tuban telah memasuki persiapan akhir, panitia Kabupaten telah mendistribusikan seluruh materi yang diperlukan dikecamatan masing-masing
untuk pelaksanaan pencoblosan pada rabo10 juli mendatang.
Dikecamatan Kerek,kegiatan pelipatan kertas suara dipusatkan di pendopo kecamatan setempat Minggu, (07/07/2019) dengan melibatkan semua elemen yang terkait “Ya pelipatan kita pusatkan disini, dan dilakukan oleh panitia desa, serta disaksikan seluruh saksi dari pihak Calon kepala desa, ini untuk menjaga netralitas,” ujar Camat Kerek, Sugeng Purnomo S.IP.
Lebih lanjut ditambahkan, bahwa distribusi surat suara ke panitia desa akan dilakukan pada selasa mendatang dan selama kurun waktu tersebut seluruhnya disimpan di Gudang logistik dengan steril, “Kita pastikan semuanya dalam kondisi aman, semoga berjalan dengan baik,” pungkas mantan camat senori tersebut.
Sementara itu Kapolsek Kerek, melalui Wakapolsek, Ipda Supriyadi memastikan bahwa keberadaan seluruh materi dijamin aman sampai pada proses distribusi dititik desa, “Kita simpan di gudang dengan pengamanan sangat ketat, tentunya melibatkan jajaran TNI dan Kecamatan,kami akan terus berkoordinasi,” tegasnya.
Disinggung mengenai proses distribusi pihaknya menjelaskan bahwa tehnis itu akan dilakukan bersama-sama, “Kami menunggu BKO dan kita kawal, amanah ini sangat besar,” tutup perwira asli Kerek ini.
Sebatas diketahui, Perhelatan Pilkades dikecamatan Kerek akan di ikuti 16 desa, dengan jumlah kandidat 38 orang, tersebar 26 TPS dengan jumplah Daftar pemilih tetap 51.359 suara.(tbn01)