Sidoarjo, HarianForum.com – Kapolresta Sidoarjo Kombespol Himawan Bayu Aji menghimbau kepada semua elemen masyarakat saat malam Idul Fitri 1438 H tidak melakukan takbir keliling.
Baik menggunakan mobil, motor, atau dengan berjalan kaki rame-rame di Jalan Raya. Untuk larangannya, memang belum ada keputusan.
“Saat ini Polresta Sidoarjo masih mengkaji apakah takbir keliling dilarang atau tidak. Tapi, lebih khidmat dan nyamannya, takbiran lebih baik dilaksanakan di masjid atau di mushola maupun surau yang ada,” katanya, Kamis (22/6/2017).
Mantan Kapolres Kotawaringin Timur Kalteng itu meminta kepada masyarakat, saat melakukan malam takbiran tidak disalahartikan, contoh dengan menenggak minuman keras dan menyalakan petasan di malam takbiran.
“Jangan sampai malam takbiran malah digunakan untuk pesta miras dan menyalakan petasan. Hal tersebut agar suasana tetap kondusif dan tetap aman selama jalannya malam takbiran,” imbuh mantan Kasubdit V Dittipideksus Bareskrim Polri tersebut. (Ted/snk)