Nganjuk, HarianForum.com- Dalam Sehari, Dua kali kebakaran terjadi di Kabupaten Nganjuk pada hari Minggu (14/10/2018) telah terjadi kebakaran, dalam satu hari ada dua titik yang terjadi kebakaran yakni di Jln. Lawu 1 Dusun Balong Juwet Kel. Kramat Kec. Nganjuk dan di Desa Awar-Awar Kec. Wilangan barat pom bensin.
Kebakaran yang terjadi di Jln. Lawu 1 Dusun Balong Juwet Kel. Kramat Kec. Nganjuk adalah kebarkaran kandang ternak milik Mulyono. Berawal saat pembakaran diang, dan angin yang begitu berembus kencang hingga merambat kekandang dan membakar jerami.
Mendengar laporan kejadian tersebut, Arjun, Andi, Sudiyo, dan Fitrian anggota pemadam diterjunkan untuk memadamkan sampai api padam. Dalam kejadian ini tidak ada korban, namun ada kerugian materiel kurang lebih 5juta.
Beralih di kebakaran di Desa Awar-Awar Kec. Wilangan barat pom bensin, pada pukul 18.48 wib Tan Thian Tjun (53th) warga asal Jln. Truno Joyo Rt. 030 Rw. 010 Kel. Pandean Kec. Taman Kab. Madiun, pada saat perjalanan pulang dari Surabaya menuju Madiun, tepat di barat SPBU Awar-Awar dalam keadaan mobil berjalan tiba- tiba indikator spedometer mati.
Kemudian klaksok terus berbunyi sendiri, dan terjadi konsleting listrik lalu terjadi percikan api yang menimbulkan kebakaran mobil Inova venture nopol AE 1867 BQ. Kerugian materi dalan kejadian ini diperkirakan kurang lebih 200juta.(Nur)