Hukum & Kriminalitas

Curi 1 Unit Sepeda Motor, Pelajar Asal Prambon Diamankan Polisi

239
×

Curi 1 Unit Sepeda Motor, Pelajar Asal Prambon Diamankan Polisi

Sebarkan artikel ini

Nganjuk, HarianForum.com- MT (17) pelajar asal Kecamatan Prambon Kabupaten Nganjuk kini diamankan Satreskrim Polres Nganjuk, pasalnya ia kedapatan mencuri 1 unit sepeda motor, Senin (08/04/2021).

Kejadian tersebut bermula saat Fatchan (19) pelajar asal Dusun Combre Desa Gondanglegi Kecamatan Prambon membawa sepeda motor miliknya jenis Honda Tiger Nopol AG 6615 XX tahun 2019 ke bengkel motor “AWAL” yang juga beralamatkan di Desa Gondanglegi.

“Fatchan menyerahkan sepeda motor miliknya dengan tujuan untuk di service. Kemudian oleh Awaludin (30), sepeda motor itu diperbaiki dengan cara membongkar mesin (turun mesin),” ujar Kasubbag Humas Polres Nganjuk Iptu Supriyanto.

Sementara, Fatchan melihat sendiri bahwa sepeda motor miliknya yang berada di bengkel sekitar jam 16.00 WIB tersebut dalam keadaan mesin sepeda motor terlepas atau dibongkar oleh Awaludin.

“Namun, keesokan harinya sekira jam 08.00 WIB, saat Awaludin membuka pintu bengkel ia melihat sepeda motor dan mesin sepeda motor milik Fatchan sudah tidak ada,” pungkas Iptu Supriyanto.

Kemudian, Awaludin menanyakan hal tersebut kepada Ahmad Rizki (29) yang saat itu tidur dibengel. Namun, Ahmad Rizki mengaku tidak mengetahui hal tersebut.

Selanjutnya, pada hari Senin 22 April 2021, Fatchan beserta saksi berhasil mengamankan MT beserta barang bukti berupa sepeda motor dan dilaporkan ke Polsek Prambon guna proses hukum.(red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *