BeritaPolitik dan PemerintahanSerba-serbi

Tetap Independen, KAHMI Blitar Bijak Terhadap Alumni Yang Berkontestasi Dalam Pilkada

513
×

Tetap Independen, KAHMI Blitar Bijak Terhadap Alumni Yang Berkontestasi Dalam Pilkada

Sebarkan artikel ini

Blitar, Harian Forum.com – Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam atau KAHMI Blitar tetap mengambil sikap independen atau tidak kemana mana, serta tidak akan memihak kepada salah satu pasangan calon maupun partai tertentu pada kontestasi politik menjelang pemilihan kepala daerah kabupaten Blitar, yang akan dilaksanakan pada 27 Nopember 2024.

Himpunan alumni mahasiswa yang didirikan 5 Februari 1947, mempunyai tujuan mempertahankan negara Republik Indonesia dan mempertinggi derajat rakyat Indonesia, menegakkan dan mengembangkan ajaran agama Islam.Dan KAHMI Blitar, ghirahnya terus bergerak tidak hanya menjadi bagian, akan tetapi bisa melahirkan masyarakat yang memiliki adab untuk membangun dan menjalani kehidupan, disampaikan ketua KAHMI Blitar, Zaenal Mustofa pada acara halal bihalal KAHMI bersama Korps HMI Wati atau Kohati.

Zaenal Mustofa, ketua KAHMI Blitar ( kanan )

Acara halal bihalal yang digelar pada Jum’at (10/5), hadir Widodo Subiyakto, tokoh masyarakat merupakan politisi yang pernah duduk di legislatif kabupaten Blitar pada periode 1999 – 2004, dan pernah menjadi ketua Kadin kabupaten Blitar.Juga nampak hadir Joko Nurbatien, politisi yang juga penggiat sosial kemasyarakatan salah satunya sebagai ketua organisasi massa Gerakan Nasional Anti Narkoba atau Granat dan Jafar Shodiq, penggagas serta pendiri Gerakan Aliansi Masyarakat Independen atau GAMI, sebuah lembaga swadaya masyarakat pertama kali di Blitar.Jafar Shodiq merupakan aktivis mahasiswa yang sering memimpin aksi – aksi turun jalan berhadapan dengan rezim Orde Baru sebelum meletusnya gerakan reformasi 1998, serta hadir para figur publik kalangan aktivis, akademisi dan dari berbagai profesi.

” KAHMI Blitar secara institusi atau lembaga tidak berpihak kemana – mana, dan KAHMI merupakan forum silaturahmi bagi para alumni HMI yang ada di Blitar.Secara prinsip visi kita mengabdi kepada yang benar sesuai dengan ajaran Islam, namun tentunya misi visi HMI maupun KAHMI harus dikawal, meskipun masuk dalam kancah politik.Siapapun itu, alumni atau tidak ketika membawa misi KAHMI tetap kita kawal, lebih – lebih itu bagi alumni yang masuk atau berada di tataran pemerintahan.Dan dalam mengawal misi tersebut, kita harus mensupport sesuai dengan visi kita ” jelasnya.

Alumni HMI dan Kohati di Blitar, tidak dipungkiri mempunyai potensi kekuatan moral politik yang cukup diperhitungkan.Organisasi mahasiswa keislaman yang telah berusia 77 tahun, sudah semestinya lebih serius membangun ruang pertarungan ideologi maupun gagasan untuk mendorong terciptanya komunikasi politik secara terbuka, hingga terbentuknya masyarakat madani atau civil society.Tidak hanya itu korps alumni HMI dan Kohati, pada hakikatnya juga mempunyai keberdayaan yang kuat membuka medan komunikasi lebih luas, untuk menumbuhkan daya kritis serta wawasan politik yang obyektif.

Merujuk dari media online, diminta penjelasan atas adanya pemberitaan drh Adi Andaka, MSi, tehnokrat yang memiliki pengalaman memimpin beberapa organisasi perangkat daerah atau OPD di lingkungan pemerintah kabupaten Blitar, merupakan salah satu alumni KAHMI yang telah mengambil formulir penjaringan calon kepala daerah melalui Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan pada Pilkada 2024 Kabupaten Blitar, Mustofa menanggapi dengan menandaskan bahwasanya personal – personal alumni HMI dengan membawa elemen masyarakat yang dimiliki, dipastikan memberikan support atau mendukung sepenuhnya.

” ya tentunya persoalan pencalonan bukan ranah kita, pencalonan itu ranah partai politik.Namun nantinya ketika dalam perjuangan membawa misi untuk penyelenggaraan pemerintahan yang lebih baik, tentunya kami mensupport secara pribadi atau personal masing – masing dengan membawa beberapa elemen masyarakat sebagai media perjuangan agar bisa meraih dengan apa yang diharapkan ” tandas Zaenal Mustofa.(Ans).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *